Sunday, September 8, 2024
spot_img
CleanTexs
20240303_141948
agaddhita
UMcmps
previous arrowprevious arrow
next arrownext arrow
Shadow

150 Jamaah KBIHU Muhammadiyah Surabaya Ikuti Manasik Haji dan Umrah

Surabaya, kartanusa.id – Wajah berseri-seri terlihat dari jama’ah haji Kelompok Bimbingan Haji dan Umrah (KBIHU) Muhammadiyah kota Surabaya di Aula Pusat Dakwah Muhammadiyah (Pusdam) jalan Wuni Nomor 9 Surabaya, Ahad (31/3/24).

Sebanyak kurang lebih 150 jama’ah haji, diberi manasik haji dan umroh oleh Ketua KBIHU Muhammadiyah Surabaya Ustadz Drs H Luqmanto untuk mengingatkan kembali tentang doa dan lain sebagainya agar tidak lupa.

“Kami berpesan kepada para jamaah haji KBIHU Muhammadiyah Surabaya untuk tetap menjaga kesehatan sambil menunggu jadwal keberangkatan,” ujarnya.

Setelah dilakukan manasik bersama, diadakan pembagian perlengkapan haji berupa tas, baju seragam, kopyah, mukena, kain ihram dan lain sebagainya.

“Dengan menerima perlengkapan haji, mudah-mudahan para jamaah lebih semangat lagi untuk selalu berdoa dan menjaga kesehatan sampai jadwal keberangkatan,” tandasnya. (Sutikno/yud)

Related Articles

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Stay Connected

0FansLike
0FollowersFollow
0SubscribersSubscribe
- Advertisement -spot_img

Latest Articles