Saturday, December 14, 2024
spot_img
CleanTexs
20240303_141948
agaddhita
UMcmps
previous arrowprevious arrow
next arrownext arrow
Shadow

Warga RT 06 Dupak Bandarejo II Surabaya Bagikan 1000 Paket Takjil

 

Surabaya, kartanusa.id – Dijalan Demak, tepatnya didepan gang Dupak Bandarejo II Surabaya, warga RT 6, ibu-ibu PKK, karang taruna serta bapak-bapak berkumpul bersama dengan membawa 1 pickup berisi takjil.

Tepat pukul 17.00 dibagikan 1000 paket, kurang lebih 20 menitan sudah terbagi untuk pengendara motor, becak, truk, pickup serta pejalan kaki.

Ketua PKK RT 06 RW 03 Dupak Bandarejo, Nur Wahyu Widayati SE menjelaskan, takjil on the road yang dilakukan ini dalam rangka berbagi dengan sesama.

“Kegiatan ini adalah lanjutan rangkaian kegiatan warga RT 6 yang Minggu lalu berbagi dengan warga sekitar,” ujarnya, Minggu (31/3/24).

Menurut Nur Wahyu, kegiatan tersebut sangat positif bagaimana kita menggerakkan warga dengan menjalin kebersamaan, keguyuban, keakraban sesama warga.

“Bagaimana menjadikan empati dan manfaat kepada sekitarnya, serta memberikan berbuka kepada sesama ketika masih dalam perjalanan,” tuturnya.

Ketua RT 06 Dupak Bandarejo II Surabaya H Sutikno SSos (belakang kaos merah putih) berbuka puasa bersama warga

Setelah berbagi di jalan Demak, warga RT 6 mengadakan berbuka bersama dengan minuman teh hangat, es cao dan es manado, serta soto ayam Lamongan.

“Semoga Allah memberikan kesehatan, keberkahan dan rejeki melimpah kepada semuanya yang telah berpartisipasi dalam kegiatan ini,” tandasnya. (Sutikno/yud)

Related Articles

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Stay Connected

0FansLike
0FollowersFollow
0SubscribersSubscribe
- Advertisement -spot_img

Latest Articles