Surabaya, kartanusa.id – Rangakaian Darul Arqom MI Muhammadiyah 25 (M25) Surabaya ditutup dengan kegiatan perenting bersama wali santri baitul Hufadz M-25 dengan tajuk “Tidak Ada Kata Gagal Belajar Al Qur’an”. Acara berlangsung di gedung MI Muhammadiyah 25 Surabaya, Kamis (4/4/24).
Dalam sambutannya, Direktur Baitul Hufadz M-25 Uztadah Islakha menyampaikan jangan pernah berputus asah dalam mempelajari Al Qur’an.
“Anak-anakku yang dirahmati Allah bersabar dan jangan berputus asa dalam mempelajari Al Qur’an, dan menghafal Al-Qur’an, sebaik-baiknya manusia ialah yang mempelajari dan mengajari Al Qur’an,” ungkapnya.
Setelah kegiatan pembukaan dilanjutkan dengan parenting yang disampaikan Uztad Aksar Wiyono MPdI.
“Ikut Baitul Hufadz atas kemauan diri sendiri atau kemauan/dorongan orang tua”? Pertanyaan pertama yang disampaikan pemateri.
Pada kesempatan yang berbahagia ini uztad aksar membagi 5 kunci sukses dalam menghafal Al-Qur’an
Pertama, menghafal Al Qur’an dengan benar. Sebagai santri Baitul Hufadz harus dapat dipercaya dan ikhlas dalam setor hafalan Qur’an.
Kedua, Pinter. Menurut beliau santri baitul Hufadz harus mengetahui masalah dan pemecahan masalah. Apabila menemukan hafalan Qur’an sulit maka dapat dipending dahulu, hafalkan yang mudah, yang terpenting ketika stor hafalan lengkap.
Ketiga, berbadan segar, tidak galau dan sakit-sakitan. Kalau galau kembali ambil air wudhu kemudian baca Al- Qur’an.
Keempat, Kober. Setiap santri harus bisa membagi waktunya. Waktu belajar, waktu menghafal Al-Qur’an, dan waktu bermain.
Kelima, banter. Setiap santri harus aktif tidak pasif. Apabila setor hafalan satu selesai lanjut ke setor hafalan berikutnya, jangan sampai pasif.
Tentu saja kegiatan parenting kali ini memberi motivasi dan spirit sendiri bagi santri. Sebut saja Diesa, salah satu santri baitul hufadz duduk di kelas 6D yang telah menuntaskan hafalan 2 juz mengaku senang dan termotivasi untuk mendalami menghafal al Qur’an setelah mengikuti kegiatan tersebut.
“Alhamdulillah uztad kedepan saya lebih bersemangat meningkatkan lagi hafalannya,” celoteh nya saat ditemui disela-sela kegiatan berbuka puasa.
Madrasah hebat, beradap tidak hanya isapan jempol saja, Seluruh rangkaian kegiatan darul Arqom tahun 1445 H membuktikan komitmen M-25 dalam memberikan layanan kualitas pendidikan yang prima dalam membangun karakter keislaman dan keilmuan. (Alif Yugo)