Thursday, February 13, 2025
spot_img
CleanTexs
20240303_141948
agaddhita
UMcmps
iklan_klikmu2025
previous arrowprevious arrow
next arrownext arrow
Shadow

Kwarda HW Kota Surabaya akan Gelar Musyda HW Ke 5 di SDM 11 Surabaya

Surabaya, kartanusa – Kwartir Daerah Gerakan Kepanduan Hizbul Wathan Kota Surabaya akan melaksanakan Musyawarah Daerah (Musyda) Ke 5 di Aula SD Muhammadiyah 11 Krembangan Surabaya. Kegiatan akan dilaksanakan pada hari Sabtu tanggal 21 September 2024 yang akan dihadiri oleh 150 yang terdiri dari 18 Kwarcab HW, Dewan Sughli Daerah (DSD), Kafilah KH. Mas Mansur UMSurabaya, dan 54 Qobilah SD/MI, SMP/MTs, SMA/SMK Muhammadiyah se-Surabaya.

Hal ini disampaikan oleh Sekretaris Kwartir Daerah Hizbul Wathan Kota Surabaya, Ramanda Salman Alfarisi BMR pada Rapat Koordinasi yang diadakan oleh Pimpinan Daerah Muhammadiyah (PDM) Kota Surabaya di Aula Pusat Dakwah Muhammadiyah Kota Surabaya. Jum’at (22/8/2024).

Dihadapan Pimpinan Daerah Muhammadiyah Kota Surabaya, dan para undangan yang hadir yaitu Ketua dan Sekretaris Majelis, Lembaga, Biro PDM, dan organisasi otonom Muhammadiyah tingkat daerah; ‘Aisyiyah, Pemuda Muhammadiyah, Nasyiatul ‘Aisyiyah, Ikatan Pelajar Muhammadiyah, Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah, dan Tapak Suci Putera Muhammadiyah, mengatakan bahwa Musyda HW Ke 5 akan dilaksanakan pada tanggal 21 September 2024 di SD Muhammadiyah 11 Krembangan Surabaya.

“Mohon ijin saya menyampaikan dua laporan sekaligus, sebagai Sekretaris Majelis Pendayagunaan Wakaf PDM dan Kwarda Hizbul Wathan Kota Surabaya. Alhamdulillah sekian lama, kita mundur karena beberapa tugas besar diberikan kepada Kwarda HW Kota Surabaya, butuh konsentrasi dan pendanaan yang cukup besar.” Ujarnya.

Logo Musyawarah Daerah (Musyda) Hizbul Wathan Kota Surabaya Ke 5

Ia menjelaskan bahwa Kwarda Hizbul Wathan Kota Surabaya mendapatkan dua amanah secara beruntun, yaitu sebagai bagian dari Panitia Lokal Muktamar Hizbul Wathan Ke 4 di Universitas Muhammadiyah Malang, khususnya bagian penjemputan peserta penggembira dari Pelabuhan Tanjung Perak Surabaya menuju Universitas Muhammadiyah Malang.

“Yang Kedua, Kwarda HW Kota Surabaya menjadi tuan rumah Musyawarah Wilayah (Musywil) HW Ke 5 di Asrama Haji Sukolilo Surabaya. Alhamdulillah, acara berjalan lancar dan baik, menghantarkan Ketua Kwarda HW Kota Surabaya dan Saya sendiri mendapat amanah di Kwartir Wilayah Hizbul Wathan sebagai Wakil Ketua dan Bendahara.” Katanya.

Ia lantas menyampaikan terimakasih kepada semua pihak yang telah membantu kami, khususnya Pimpinan Daerah Muhammadiyah Kota Surabaya atas supportnya khususnya terkait pendanaan, mudah-mudahan PDM Kota Surabaya senantiasa dalam lindungan Allah SWT, Aamiin.

“Sebagai penutup, mohon dukungan dan kehadirannya pada Musyawarah Daerah Hizbul Wathan Kota Surabaya Ke 5 di Aula SD Muhammadiyah 11 Krembangan Surabaya, pada hari Sabtu tanggal 21 September 2024.” Pungkasnya. (Humas/Gus).

Related Articles

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Stay Connected

0FansLike
0FollowersFollow
0SubscribersSubscribe
- Advertisement -spot_img

Latest Articles