Thursday, February 13, 2025
spot_img
CleanTexs
20240303_141948
agaddhita
UMcmps
iklan_klikmu2025
previous arrowprevious arrow
next arrownext arrow
Shadow

Tingkatkan Kualitas Liputan Humas, Sekolah Karakter SDM 24 Surabaya Ikuti Workshop TvMu Jatim 1 di PDM Surabaya

Surabaya, kartanusa – Tim Humas Sekolah Karakter SD Muhammadiyah 24 Surabaya menghadiri undangan Pimpinan Daerah Muhammadiyah (PDM) Kota Surabaya pada kegiatan Workshop TvMu Jatim 1. Kegiatan ini mengangkat tema; “Produksi Berita, Teknik Liputan, dan Tata Laksana Siaran dengan Aplikasi Zoom”. Sabtu (01/02/2025).

Kegiatan tersebut, diikuti oleh puluhan peserta yang terdiri dari Pimpinan Cabang Muhammadiyah, Pengurus LKSA, Amal Usaha Muhammadiyah (AUM) hingga peserta dari PDM Lamongan dan Bangkalan antusias mengikuti acara ini.

Pada workshop kali ini, peserta dibekali berbagai materi, seperti produksi berita, teknik peliputan berita, tata laksana siaran dengan aplikasi zoom, hingga seputar dunia pertelevisian nasional.

PDM Surabaya menghadirkan pemateri handal, diantaranya; Dr. Makroen Sanjaya, M.Sos., (Direktur TvMu), Muzakki Nadfi (Kepala Programming TvMu), dan Arina Nurrohman, M.Ikom., (Presenter dan Penanggung Jawab Redaksi TvMu).

Mengawali materinya, Direktur TvMu, Dr. Makroen Sanjaya, M.Sos., memaparkan rekam jejak TvMu di kancah pertelevisian nasional. Menurutnya, TVMu kini telah sejajar dengan televisi nasional lainnya, terlebih saat ini TvMu telah tersebar di 40 Kabupaten/ Kota di Indonesia.

“TVMu sudah mengantongi Izin Penyelenggaraan Penyiaran (IPP) tetap, sehingga statusnya setara dengan televisi nasional lain.” Tuturnya.

Selanjutnya, dia menjelaskan bahwa dengan hadirnya TvMu di Jatim 1 ini, dirinya berharap televisi kebanggan warga Muhammadiyah ini makin bermanfaat dan berkontribusi dalam dakwah persyarikatan.

“Mari bersama-sama kita arus-utamakan berita seputar kegiatan Muhammadiyah khusus di Jawa Timur ini terekspos semua di TVMu.” Tegasnya.

Sementara itu, sebagai salah satu corong informasi Sekolah, Humas diharapkan banyak menimba ilmu dari kegiatan ini. Hal ini disampaikan oleh Kepala Sekolah Karakter SD Muhammadiyah 24 Surabaya, Ustadzah Norma Setyaningrum, M.Pd., yang juga hadir dalam kegiatan tersebut.

“Saya berharap dengan adanya workshop ini, Sekolah kita dapat turut serta dalam menyebarkan dan mensyiarkan dakwah Muhammadiyah di Wilayah Jawa Timur 1, melalui stasiun televisi kebanggaan warga Persyarikatan ini.” Tandas Ustadzah Norma yang juga aktif di Pimpinan Daerah ‘Aisyiyah (PDA) Surabaya. (Syifa’).

Related Articles

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Stay Connected

0FansLike
0FollowersFollow
0SubscribersSubscribe
- Advertisement -spot_img

Latest Articles